Sabtu, 16 April 2011

TIPS

Puding biasanya dimakan dalam keadaan dingin sebagai hidangan penutup setelah makanan utama. Bagaimana cara membuat puding yang baik dan enak, simak kiat berikut ini:
1. Sebelum dipakai, wadah untuk puding sebaiknya dibasahi dulu dengan air matang, agar puding mudah lepas dari wadahnya.
2. Rebus air, gula dan agar-agar sekaligus. Memasukkan agar-agar bubuk saat air sedang panas, akan membuat puding menggumpal.
3. Jika campuran puding berupa jus buah, sebaiknya jus dicampur setelah agar-agar mendidih. Jika jus buah dimasak bersama agar-agar bubuk, maka hasilnya puding tidak akan mengeras.
4. Jika campuran puding terdiri dari susu dan air koktail, masaklah susu lebih dulu dengan agar-agar bubuk sampai mendidih, kemudian baru campurkan air koktailnya. Kalau air koktail dicampur sejak awal, susu akan pecah.
5. Jika menggunakan kuning telur, sebaiknya tidak dimasak bersamaan dengan agar-agar, karena kuning telur akan matang dan menimbulkan bercak-bercak seperti serabut. Sebaiknya campur kuning telur dengan sedikit agar-agar panas, aduk hingga rata, baru dicampur ke agar-agar mendidih.
6. Bila campurannya putih telur, kocok dulu hingga kaku, baru dicampurkan ke agar-agar yang sudah tidak terlalu panas. Dengan demikian, agar-agar dan putih telur akan tercampur rata.
7. Agar-agar yang telanjur mengeras sebelum dipakai bisa dicairkan kembali dengan jalan di-tim. Atau dimasak ulang dengan tambahan sedikit air matang dan aduk sampai mencair kembali

Sumber: Kompas.com

Rabu, 13 April 2011

PUISI

KARENA AKU MANUSIA
Saat ini kuberjanji
Untuk selalu menepati janji
Namun apa yang terjadi?
Ada saja yang terdzolimi
Karena kurang memanage diri

Saat ini kuber-azzam
Untuk bangun shalat malam
Namun semua menjadi kelam
Karena mata tetap terpejam
Melewatkan waktu dalam diam

Saat ini kubertekad
Menyisihkan uang ‘tuk berzakat
Sedikit tak mengapa yang penting  niat
Namun ternyata begitu berat
Seperti ketika ingin menutup aurat
Atau mencoba ‘tuk bertobat

Saat lalai kuberdalih
Aku hanya manusia
Atau berkelit
Cuma manusia biasa
Namun nurani menuntut lebih
Bukankah kita punya akal
Agar tak kedodoran soal amal
Kita punya hati
Agar lebih berhati-hati

Lagi-lagi kumengelak
Aku tak sengaja berbuat
Bukankah manusia tempatnya lalai dan alpa?
Ah, mudahnya berkata-kata
Meski aku tahu Dia Maha Tahu

Depok, 16 Juni 2010
By : Puan

DEADLINE

Huh...masih ada dua lomba lagi yang harus dikejar. Ups,deadlinenya malam ini, tepatnya jam 24.00 dan besok jam sepuluh pagi.Nggak salah nih? Perasaan masih lama deh. Huaaa belum ada yang kelar :( , kebiasaan ditunda-tunda jadinya ya begini ini. Selesai tapi nggak maksimal. Hiks,sedih padahal pas baca  pertama kali semangatnya sudah ngalahin semangat empat lima, tapi karena tidak termanage dengan baik, ya satu persatu ajakan antologi, lomba-lomba banyak yang lewat. Hiks,nyesal memang belakangan.*Berusaha lebih baik lagi dalam memange waktu*